Di Mekari Account, Anda dapat melakukan perubahan atau meng-edit nomor handphone yang sebelumnya telah didaftarkan. Selain itu, Anda dapat melakukan verifikasi data informasi pribadi Anda untuk keamanan akun dan data pribadi yang lebih baik. Berikut merupakan langkah-langkah yang dapat Anda pelajari.
- Masuk ke account.mekari.com.
-
Lakukan Sign in terlebih dahulu ke akun Mekari Anda.
Dalam hal ini, Anda juga dapat melakukan Sign-in menggunakan Employee ID, akun Google, nomor telepon, serta SAML-SSO.
Kemudian, masuk ke menu "Info pribadi".
Lalu, klik “Verifikasi” pada bagian Nomor handphone.
Kemudian, kode OTP akan dikirimkan ke email Anda. Masukkan kode OTP tersebut pada kolom yang tersedia, lalu klik “Verifikasi”.
Maka, nomor handphone yang telah Anda edit akan berubah status menjadi ‘Terverifikasi’. Hal tersebut menandakan bahwa nomor yang terdaftar pada akun Mekari Anda adalah akurat.
Selanjutnya, apabila Anda perlu mengubah nomor handphone Anda, Anda dapat klik “Ubah”.
-
Untuk kasus Nomor handphone yang sudah Terverifikasi, kode OTP akan dikirimkan ke nomor WhatsApp Anda. Masukkan kode OTP tersebut pada kolom yang tersedia, lalu klik “Verifikasi”.
Penting
Dalam kasus lainnya, runtutan verifikasi akan berbeda, penjelasannya seperti berikut:
- Apabila pada Info pribadi Mekari Account, Anda belum pernah mengisi nomor handphone, maka Mekari akan mengirimkan kode OTP ke email Anda terlebih dahulu sebelum Anda dapat memperbarui nomor telepon. Setelah Anda menambahkan nomor telepon baru, Mekari akan mengirimkan kode OTP ke nomor tersebut untuk mengubah nomor handphone.
- Apabila nomor telepon yang terdaftar belum terverifikasi, Mekari akan terlebih dahulu mengirimkan kode OTP ke email Anda sebelum Anda dapat memperbarui nomor telepon. Setelah Anda memasukkan nomor telepon baru, Mekari akan mengirimkan kode OTP ke nomor tersebut sebelum perubahan dapat disimpan. Setelah memasukkan kode OTP dan melakukan Verifikasi, maka nomor Anda berhasil diperbarui.
Demikian cara mengubah atau memperbarui nomor handphone pada Mekari Account.