Kini terdapat fitur ‘Group contact’ yang akan memudahkan Anda untuk dapat menambahkan grup penerima yang telah ditentukan sebelumnya ke dokumen secara otomatis, sehingga proses pengaturan penanda tangan menjadi lebih efisien. Fitur ini akan membantu Anda dalam melakukan konfigurasi detail penerima, peran, dan pengaturan tambahan (seperti nomor WhatsApp, alamat, dll.) setiap kali dokumen dikirim secara otomatis. Sebelum dapat mengimplementasikan ‘Group contact’ pada saat melakukan ‘Upload Document’, Anda perlu membuat grup kontak terlebih dahulu. Simak langkah-langkahnya di bawah ini.
- Masuk ke akun Mekari Sign, lalu pilih menu Contacts.
- Kemudian klik “Group contact”.
- Lalu klik “Create Group”.
- Selanjutnya isikan Group name dan Description.
- Kemudian tentukan Group members dengan mengisikan Full name, Email, dan klik “Needs to sign” apabila Anda membutuhkan peran tersebut untuk melakukan penandatanganan atau “Receive a copy” untuk menerima salinan.
Anda dapat menambahkan diri Anda sebagai member dengan klik “Add me as member” atau menambahkan member lain dengan klik “Add another member”.
- Apabila keseluruhan data telah terisi, klik “Create”.
- Maka grup yang telah dibuat akan muncul pada halaman utama Group contacts.
- Anda juga dapat mengirim dokumen dari halaman Group contact yang akan secara otomatis membuka halaman Upload document.
- Pada halaman berikut, Anda juga dapat melakukan edit kembali data pada Contact Group dengan klik “Actions” lalu pilih “Edit”.
- Selain itu, untuk menghapus Group, Anda dapat klik “Actions” lalu pilih “Delete”.
Demikian penjelasan cara membuat Group Contact pada Mekari Sign. Pelajari juga terkait cara menambahkan kontak di sini.