Company Signing Insight pada Mekari Sign, berfungsi sebagai halaman pemantauan untuk Anda dapat melacak penggunaan Mekari Sign Anda, yang mencakup fungsi penandatanganan dari dokumen yang telah dibuat. Berikut langkah-langkahnya.
- Masuk ke menu Insight.
- Lalu Anda akan otomatis masuk ke tab Company signing insights.
Penting
Bagi Anda yang pertama kali menggunakan Insight, klik tombol “Sync all data” untuk memunculkan data yang Anda miliki. - Selanjutnya, Anda dapat memfilter insight berdasarkan tipe dan periode.
- Dan kemudian, Anda akan melihat beberapa insight seperti:
A. Document status
Pada bagian ini, Anda dapat melihat total dokumen dengan status Need to sign, Pending, Completed, Voided, Decline, Denied.
No | Kolom | Penjelasan |
1 | Compare with last period | Centang untuk membandingkan insight dengan periode sebelumnya. |
2 | All user | Untuk memilih filter berdasarkan pengguna tertentu. |
3 | All teams | Untuk memilih filter berdasarkan tim tertentu. |
4 | Download | Untuk mengunduh insight. |
5 | Data presented | Menampilkan periode data yang dimunculkan. |
6 | Total document | Total dokument yang dibuat. |
7 | Document sent per month | Total dokumen yang dikirim per bulan. |
- Anda juga dapat mengarahkan kursor ke bagan untuk melihat total status dokumen pada periode tersebut.
B. Document Validated
Di bagian ini, Anda dapat melihat jumlah dokumen yang sedang diproses hingga selesai dari semua dokumen yang sudah terkirim.
- Anda juga dapat memfilter insight berdasarkan pengguna atau tim tertentu.
- Klik tombol “Download” untuk mengunduh insight.
- Arahkan kursor pada grafik yang Anda ingin lihat, dan akan muncul status dokumen (completed, pending, sent) pada periode tersebut.
C. Document Invalidated
Ini menunjukkan insight yang berisikan dokumen tidak valid atau berstatus voided/declined.
- Di bagian atas Anda akan melihat total dokumen dengan status Voided dan Declined.
- Jika Anda mengarahkan kursor ke salah satu periode di dalam grafik tersebut, maka Anda akan melihat total dokumen berstatus voided atau declined pada satu periode.
Klik tombol “Download” untuk mengunduh file.
D. Document Completion Time
Ini menunjukkan insight mengenai berapa lama waktu yang dibutuhkan satu dokumen untuk dapat diselesaikan.
- Di bagian atas, menunjukkan total dokumen yang ditandatangani pada periode tersebut.
- Di sampingnya, Anda dapat melihat rata-rata waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan dokumen beserta rating penyelesainnya.
- Pada bagian bawah, dibagi menjadi indikator waktu. Di mana salah satunya, terdapat banyak dokumen yang dapat diselesaikan dalam waktu kurang dari satu (1) jam.
- Dan jika Anda mengarahkan kursor ke bagan tersebut, Anda akan melihat dokumen dengan kategori apa yang dapat selesai di waktu tersebut.
E. Document signing time
Insight ini menunjukkan berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh penerima untuk dapat menandatangani dokumen pada periode tersebut.
- Di bagian atas, Anda dapat melihat total dokumen yang sudah ditandatangani.
- Dan di sebelahnya, Anda akan melihat rata-rata waktu yang dibutuhkan untuk penerima menandatangani dokumen beserta rating penandatanganannya.
- Pada bagian bawah, bagan dibagi menjadi indikator waktu. Di mana salah satunya, terdapat dokumen yang dapat ditandatangani dalam waktu kurang dari satu (1) jam.
- Jika Anda mengarahkan kursor ke bagan tersebut, Anda akan melihat total dokumen yang selesai di waktu tersebut.
F. Document sent by type
Insight ini menunjukkan informasi tipe/kategori dokumen apa saja yang sering dikirimkan.
- Di bagian atas, Anda dapat memfilter dokumen berdasarkan pengguna atau tim tertentu.
Anda juga dapat mengunduh dokumen dengan klik tombol “Download”.
- Anda dapat melihat total dokumen yang dikirimkan pada periode tersebut.
- Pada bagian bagan, Anda dapat melihat dokumen dengan tipe/kategori apa yang paling sering dikirimkan berdasarkan warna indikator yang terdapat dibagian bawah.
G. eMeterai
Menunjukkan insight mengenai penggunaan eMeterai pada periode yang dipilih.
- Anda dapat melihat total eMeterai yang digunakan dan total pengeluaran eMeterai.
- Pada bagian bagan, Anda dapat melihat total dokumen yang sukses/pending/gagal sesuai indikator warna pada bagian bawah.
Klik tombol “Download” untuk mengunduh file.
H. Signature type
Menunjukkan insight dari total dokumen yang ditandatangani dengan tipe global sign atau PSrE.
- Di bagian atas, Anda dapat melihat total dokumen yang ditandatangani dengan tipe Global signature atau PSre Signature.
- Jika Anda mengarahkan kursor ke bagan, maka Anda dapat melihat total dokumen pada yang ditandatangani pada tipe Global maupun PSrE pada bulan tersebut. Dan Anda dapat melihat indikator warna bagan pada bagian bawah.
Klik tombol “Download” untuk mengunduh laporan.
Demikian penjelasan mengenai cara melihat Company Signing Insight on Mekari Sign