Bagaimana Cara Membuat Team di Mekari Sign

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Pada Mekari Sign, Anda dapat membuat dan mengelola akses pengguna sesuai dengan peran mereka melalui fitur Teams. Pengguna yang terdaftar dalam team dapat bekerjasama untuk membuat dokumen dan template. Berikut langkah-langkahnya.

  1.  Masuk ke menu Settings.
  2. Pada bagian User management, klik “Team”.

A. Cara Membuat Team

  1. Untuk membuat team baru, klik “Create team”.
  2. Di bagian ini, Anda dapat memasukkan images team (jika diperlukan).
  3. Masukkan nama team pada bagian Team name.
  4. Dan masukkan deskripsi mengenai team tersebut pada kolom Description.
  5. Kemudian, masukkan pengguna yang ingin didaftarkan dalam team tersebut dengan klik “Add member”.
  6. Lalu klik “nama pengguna” yang ingin dipilih.
  7. Dan klik “Submit”.
  8. Jika semua sudah sesuai, klik “Submit” untuk menyimpan.
  9. Maka team sudah berhasil terbuat.
  10. Anda juga dapat mengubah informasi team dengan klik “Action” dan pilih "Edit information" atau menghapus team tersebut dengan pilih "Delete".
  11. Lalu klik “Action” dan pilih "Go to team space" untuk masuk ke halaman team.
  12. Dan halaman team akan terlihat seperti ini.

B. Cara Melihat Detail Team

  1. Anda juga dapat melihat detail team yang dibuat dengan klik “Action” lalu pilih "View detail".
  2.  Di halaman ini, Anda dapat menambahkan member atau pengguna dengan klik “Add member”.
  3. Pada bagian atas, terdapat tombol "Action" yang dapat Anda gunakan untuk masuk ke halaman team, mengubah informasi team dan menghapus team.
  4. Anda juga dapat menghapus pengguna yang terdapat dalam team dengan klik “Actions” pada bagian nama pengguna, lalu pilih “Remove”. Atau pilih "Make team admin" untuk menjadikan pengguna tersebut admin team.

Demikian penjelasan mengenai cara membuat team di Mekari Sign. Anda juga dapat mempelajari bagaimana cara mengelola pengguna pada Mekari Sign.