Pada Mekari Sign, Anda dapat memberikan tanda tangan digital dengan 2 cara yaitu langsung melalui website Mekari Sign dan yang kedua adalah langsung melalui email. Pada bagian ini akan dijelaskan bagaimana cara memberikan Signature melalui websiter Mekari Sign. Berikut langkah-langkahnya:
- Masuk ke Menu eSignature.
- Pilih tindakan yang ingin Anda lakukan.
- Pilih Sign untuk memberikan tanda tangan
- Pilih Void untuk menarik file yg akan ditandatangani, hal ini berguna apabila terdapat kesalahan di dalam dokumen tersebut (Void akan mengurangi saldo eMeterai / PSrE / Dokumen)
- Pilih Resend untuk mengirimkan ulang dokumen
- Pilih Move to untuk memindahkan dokumen ke folder lain
- Pilih Download untuk mengunduh dokumen
- Pilih Delete untuk menghapus dokumen. Dokumen hanya terhapus pada pengguna yg menghapus, sedangkan pada pengguna lainnya dokumen tidak akan terhapus. - Apabila, Anda ingin melihat informasi dokumen lebih detail, Anda dapat klik nama dokumen.
- Lalu Anda akan diarahkan pada halaman detail dokumen. Anda dapat klik "Sign" untuk memberikan tanda tangan pada dokumen.
- Klik "Start signing" untuk memberikan tanda tangan atau klik "More action" untuk melakukan tindakan lainnya.
- Pilih Document info untuk melihat informasi dokumen secara detail.
- Pilih Audit trail untuk melihat jejak audit dari dokumen
- Pilih Download untuk mengunduh dokumen
- Pilih Decline untuk menolak memberikan tanda tangan. - Apabila Anda memilih memberikan tanda tangan, Anda akan diarahkan kepada halaman dokumen dan masukkan tanda tangan pada posisi yang diminta.
- Pilih tanda tangan yg ingin digunakan dan klik "Sign" untuk membubuhkan tanda tangan. Atau klik “Create new eSignature” untuk membuat tanda tangan baru.
- Maka tanda tangan yg telah dibubuhkan akan terlihat seperti ini.
- Setelah Anda sudah yakin dengan dengan dokumen yang telah Anda tanda-tangani, Anda dapat klik "Finish".
- Klik “I agree”.
- Lalu, masukkan PIN Anda, dan klik “Verify”.
- Kemudian, jika berhasil, Anda akan diarahkan ke halaman ini, klik “Back to inbox” untuk kembali ke Menu eSignature.