Untuk mengelola transaksi Reimbursement, Anda dapat melakukannya pada menu Transaction. Pada menu ini, terdapat 2 jenis tipe transaksi yaitu with Disbursement dan without Disbursement. Pada tampilan default, Anda akan menggunakan Mekari Expense with Disburse, namun jika Anda ingin menggunakan mekari Expense without Disburse, Anda dapat mengaktifkannya terlebih dahulu dengan menghubungi tim support kami.
Berikut langkah-langkah untuk mengelola menu transaksi reimbursement:
- Anda dapat klik “View Detail” untuk melihat detail dari transaksi reimbursement
- Pada halaman View Detail Anda juga dapat melakukan menyetujui atau menolak approval transaksi yang ber-status Waiting for Approval.
Menu Transaction, hanya dapat dilihat oleh pemegang role Admin dan Super Admin dan proses approval dapat langsung dilakukan oleh pemegang role ini, walaupun yang memegang role ini tidak di assign sebagai approver langsung.
- Klik “Approve” untuk menyetujui dan klik “Reject” untuk menolak.
- Berikut tampilan detail informasi dari transaksi yang sudah di-approve.
- Kemudian, setelah pengajuan di approve, transaksi reimbursement akan memasuki tahap disbursement/pencairan dana. Pada Mekari Expense, terdapat 2 tipe pencairan dana, yaitu with disbursement dan without disbursement. Berikut penjelasannya:
A. Mekari Expense with Disbursement
Dengan tipe transaksi with Disbursement, transaksi reimbursement akan segera diproses sesuai dengan schedule reimbursement yang telah ditentukan. Apabila Reimbursement telah ditransfer kepada Requester, maka status transaksi akan berubah menjadi Disbursed.
B. Mekari Expense without Disbursement
- Dengan tipe transaksi without Disbursement, transaksi reimbursement yang telah Approve, dapat Anda (Admin) dapat klik “View Detail” untuk melihat detail dari transaksi reimbursement.
- Kemudian, Anda dapat klik “Mark as Disbursed” untuk menandai secara manual bahwa transaksi reimbursement tersebut sudah dicairkan.
Apabila Anda klik “Mark as Disbursed”, Anda akan diminta untuk mengisikan informasi bukti transaksi.
- Dan status pada transaksi reimbursement Anda akan menjadi Disburse, seperti berikut ini.